Facebook Tolak Akses Fitur 'Find People' Dari Aplikasi Vine


Vine, aplikasi video sharing dengan format mirip animasi GIF yang baru saja diluncurkan oleh Twitter , mendapat sambutan yang kurang hangat dari Facebook. Salah seorang pembaca situs The Verge mendapati bahwa Facebook tampaknya telah memblokir akses dari aplikasi Vine ketika digunakan untuk mencari teman-teman Facebook-nya yang telah terdaftar di Vine.


Aplikasi Vine memiliki fitur ‘Find People’ seperti yang banyak terdapat di situs social networking lain. Opsi Find People tersebut menghadirkan pilihan untuk menemukan teman-teman Anda di Twitter dan juga Facebook. Mengingat aplikasi ini adalah buatan Twitter maka tak akan ada masalah ketika Anda mencoba mengaksesnya.

Sayangnya hal ini tidak berlaku untuk opsi Facebook. Ketika opsi ini dipilih, langsung muncul sebuah pop-up message yang mengindikasikan bahwa aplikasi Vine tidak diperkenankan untuk melakukan sebuah Facebook request.


Juru bicara Twitter mengatakan pada Mashable bahwa perusahaannya tidak memiliki masalah apapun, kecuali kehadiran notifikasi tersebut. Sayangnya masih belum ada tanggapan dari pihak Facebook untuk masalah ini. Selain fitur Find People ini, para pengguna Vine juga tidak bisa melakukan share video dari Vine di halaman Facebook mereka. Sekalipun tidak ada error message ketika diposting, namun video yang dishare sama sekali tidak muncul di timeline.

Mengingat bahwa Vine juga sempat mengalami masalah penundaan ketika konten videonya diposting di social network lain (termasuk Twitter), maka bisa jadi bahwa masalah ini masih dalam tahap penundaan saja, bukan pemblokiran.

Tapi jika menengok sejarah persaingan antara Twitter dan Facebook; seperti ketika Twitter memblokir akses Instagram untuk menggunakan fitur Find Friends, dan dibalas oleh Instagram dengan menghilangkan dukungan untuk Twitter sepenuhnya, maka bukan tak mungkin jika pemblokiran oleh pihak Facebook kali ini dilatarbelakangi oleh masalah tersebut.




Related Posts :

0 Response to "Facebook Tolak Akses Fitur 'Find People' Dari Aplikasi Vine"

Posting Komentar