SwiftKey adalah salah satu aplikasi keyboard terpopuler di Android, dan prediction engine buatan mereka telah terbukti sebagai yang paling ampuh jika dibandingkan dengan aplikasi keyboard lain. Tak hanya itu, tampilannya juga bisa Anda atur agar sesuai dengan kepribadian Anda.
Untuk merayakan kesuksesan global mereka, Swiftkey hari ini memposting sebuah infografis yang berisi sejumlah fakta-fakta keren tentang perilaku para pengguna berdasarkan lokasi geografis masing-masing. Berikut adalah sejumlah catatan mereka:
- mayoritas pengguna SwiftKey ada di AS, yaitu 42 persen dari total pengguna secara global
- para pengguna di Meksiko rata-rata memposting 2650 karakter per hari, per orang. Di kawasan lain, rata-ratanya masih 1794 karakter.
- Denmark adalah para pengguna paling akurat dengan tingkat akurasi mencapai 37 persen, sedangkan rata-rata untuk daerah lain masih 34 persen. (*1 dari tiap 15 kata yang diketik dalam bahasa Denmark terselesaikan secara otomatis)
- 84 persen pengguna Android di India telah menginstall SwiftKey, 10 persen lebih banyak dari kawasan lain di seluruh dunia, tapi..
- Pengguna SwiftKey paling aktif ada di Polandia, dimana 31 persen mengetik SMS menggunakan SwiftKey (kawasan lain hanya 24 persen)
- Pengguna di Kanada mampu melakukan Flow terpanjang, yaitu 6,4 meter setiap harinya
- 53 persen pengguna SwiftKey memilih untuk tidak menggunakan theme Cobalt.
- Pengguna SwiftKey di Indonesia adalah yang paling penuh warna, dimana warna-warna seperti Neon, Pumpkin, Dark, dan Berry jamak digunakan.
- Pengguna Rusia sangat menyukai Holo UI, Vietnam suka theme Light, Turki suka Sky, dan Irlandia suka Fuchsia.
- Soal pengguna multi-bahasa, para pengguna Yunani cenderung menggunakan 2 macam bahasa, sedangkan Swiss cenderung menggunakan 3 bahasa sekaligus.
Untuk lebih lengkapnya, simak berikut ini:
0 Response to "Pengguna SwiftKey Indonesia Penuh Warna-Warni "
Posting Komentar