Project Ophelia: PC Mini Seukuran USB Yang Bisa Mengakses Windows, Mac OS dan Chrome OS

Lama tak terdengar kabarnya, Dell kini punya sebuah proyek baru untuk kembali menyita perhatian. Ulasan terbaru Christopher Mims dari Quartz mengatakan bahwa Dell saat ini tengah disibukkan dengan pengembangan sebuah komputer mini seukuran USB yang akan memberikan penggunanya akses untuk berbagai OS terkemuka.


Proyek yang dijuluki sebagai ‘Ophelia’ tersebut akan memberikan penggunanya akses untuk berbagai OS yang terdapat dalam platform cloud seperti Windows, Mac OS, Chrome OS, custom cloud solution dari Dell, serta Citrix cloud software.

Jadi misalnya ketika Anda menancapkan Ophelia ke sebuah televisi flat-panel, maka perangkat ini akan langsung terhubung jaringan Wi-Fi terdekat dan memberikan Anda akses pada berbagai macam OS ataupun aplikasi yang sedang beroperasi di platform cloud. Idealnya perangkat ini digunakan oleh sebuah instansi dimana OS yang digunakan secara massal dalam sebuah perusahaan bisa diakses oleh para pegawainya via cloud.

Dengan cara ini, Dell tak perlu repot bersaing dengan Microsoft dan Apple. Mereka hanya tinggal bersaing dengan Google yang menawarkan kemampuan serupa lewat produk Chromebook mereka. Bedanya adalah: jika Chromebook dari Google berupaya untuk mendorong Anda meninggalkan aplikasi berbasis Windows dan beralih menggunakan Google Apps, maka Ophelia dari Dell ini akan memberikan Anda banyak pilihan aplikasi berbasis cloud dari berbagai provider.

Singkatnya, Ophelia adalah sebuah PC parasit, alias sebuah perangkat yang akan memindahkan mayoritas aktivitas pengguna ke platform cloud, jadi pengguna hanya memerlukan sebuah token atau sebuah kunci untuk menghubungkan mereka dengan komputer yang ada di cloud, dimanapun dan kapanpun.

Bagian yang paling menarik, Tarkan Maner selaku vice president untuk divisi cloud operations di Dell menyatakan bahwa dia menargetkan untuk memasarkan Ophelia hanya seharga $50.





Related Posts :

0 Response to "Project Ophelia: PC Mini Seukuran USB Yang Bisa Mengakses Windows, Mac OS dan Chrome OS"

Posting Komentar