Norwegia Ciptakan Kapal Feri Bertenaga Listrik Pertama di Dunia




Lavik dan Oppedal, desa di Norwegia dihubungkan melalui kapal feri yang membutuhkan sekitar 1 juta liter disel setiap tahunnya serta menyumbang emisi 628 ton karbon dioksida dan 16,5 ton nitrogen oksida. Namun kondisi tersebut tidak akan didapati lagi ke depannya, berkat kapal feri tenaga listrik yang dapat mengisi ulang baterai hanya dalam 10 menit. 


Kapal berukuran 80 meter ini dapat mengangkut 120 mobil dan 360 penumpang. Didukung oleh 11 ton motor listrik yang masing-masing dikendalikan dengan baling-baling terpisah. Motor ini memiliki output maksimal dari 800 kilowatt, meskipun kecepatan rata-rata untuk kebanyakan feri hanya 10 knot dan output 400kW terbilang sudah cukup. 

Sebaliknya, kapal feri diesel yang digunakan saat ini memiliki output 1.500kW. Hal ini dikarenakan desain dan beratnya yang setengah dari kapal konvensional karena menggunakan aluminium pada konstruksi lambung kapal, daripada menggunakan baja yang lebih tradisional. 

Seperti yang disebutkan sebelumnya, kapal ini dapat mengisi ulang baterai hanya dalam waktu
10 menit ketika merapat di salah satu desa. Tapi tidak jelas apakah pengisian ulang tersebut ketika power hampir habis atau tidak. Namun dikarenakan jaringan listrik dari kedua desa tidak akan mampu memenuhi sekaligus, maka feri akan memasang baterai di setiap port yang akan mengisi ulang sendiri secara perlahan dari jaringan lokal.

Perusahaan perlayaran Norled yang memulai proyek feri listrik ini memasukkannya dalam kontes Menteri Perhubungan Norwegia. Dan sebagai pemenang dari kompetisi, perusahaan telah mendapatkan lisensi untuk mengoperasikan feri di rute tersebut pada tahun 2015-2025. Namun tak hanya rute tersebut, semua penyeberangan Norwegia lain yang kurang dari 30 menit juga bisa dilayani oleh kapal feri listrik.




Tanx To:

0 Response to "Norwegia Ciptakan Kapal Feri Bertenaga Listrik Pertama di Dunia"

Posting Komentar